ESL1

[Review Kegiatan 6TH Equilibrium Sport League 2019]

123
7

 

 

 

 

 

 

 

 

 

45

 

 

 

 

 

 

Equilibrium Sport League merupakan salah satu program kerja dari Divisi 2 Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana. Pada tahun 2019 kegiatan ini mengangkat tema yaitu “Upgrade Your Ability By Respect The Solidarity” Yang diharapkan mampu memupuk rasa kekeluargaan di dalam lingkungan intern kampus dengan meningkatkan kemampuan atau potensi yang dimiliki setiap mahasiswa tanpa melupakan rasa solidaritas. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 12 sampai 23 Juni 2019 dengan Enam cabang olahraga yaitu basket dilaksanakan di GOR Ngurah Rai, sepak bola dilaksanakan di Lapangan pemecutan dan Lapangan Letda Made Pica, tenis meja dilaksanakan di Aula Puri Satria, bola Voli dilaksanakan di Lapangan volly Penyaringan Sanur Kauh , catur dilaksanakan di Gedung BM 2.2 FEB Sudirman, dan bulu tangkis dilaksanakan di GOR Glogor Carik. Sistem yang digunakan kegiatan ini adalah sistem olimpiade yang diikuti 4 Program Studi di lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana dan juga bertujuan untuk mencari bibit-bibit unggul dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana pada Dies Natalis Universitas Udayana setiap tahunnya.
Kegiatan ini memiliki rentetan acara yang cukup panjang mulai dari hari pertama yakni Pembukaan 6th Equilibrium Sport League bertempat di GOR Ngurah Rai, langsung dilanjutkan dengan pertandingan 3×3 basket, di hari kedua berlangsung pertandingan tenis meja, pertandingan tenis meja ini berlangsung selama 2 hari. Kemudian di hari keempat dilanjutkan dengan babak penyisihan pertandingan sepak bola, dimana babak penyisihan pertandingan sepak bola ini berlangsung selama 3 hari. Pada hari ketujuh dilanjutkan dengan pertandingan bulu tangkis yang berlangsung selama 2 hari, dilanjutkan dengan pertandingan catur dan pertandingan bola voli pada hari kesembilan dan hari kesepuluh. pada hari kesebelas berlangsung semifinal pertandingan sepak bola dan dihari kedua belas berlangsung pertandingan final sepak bola, dilanjutkan dengan penutupan serta penyerahan piala bergilir kepada juara umum. Kegiatan ini cukup menarik minat mahasiswa FEB untuk hadir mendukung kontingennya yang sedang berlaga, terbukti dari antusias mahasiswa FEB yang cukup besar untuk menghadiri kegiatan ini. Setelah dua belas hari kegiatan pada keenam cabang olahraga tersebut dapat diperoleh hasil sebagai berikut: 
Bola basket:
1. Perjaka MJ (Manajemen)
2. Sayang Papa (Ekonomi Pembangunan)
3. MJ Ngess (Manajemen)

* Sepak bola:
1. IE United (Ekonomi Pembangunan)
2. Manajemen
3. Diploma

* Tenis Meja
1. Manajemen
2. Ekonomi Pembangunan
3. Diploma

* Bola Voli
1. Elang MJ (Manajemen)
2. Ekonomi Pembangunan
3. Diploma

* Catur
1. Ekonomi Pembangunan
2. Diploma
4. Akuntansi

* Bulu Tangkis
1. Manajemen
2. Diploma
4. Akuntansi

Maka dari itu juara umum 6th Equilibrium Sport League 2019 adalah:
1. Manajemen (51 Poin)
2. Ekonomi Pembangunan (33 Poin)
3. Diploma (25 Poin)

Demikian review dari kegiatan 6th Equilibrium Sport League 2019 yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, semoga segala rangkaian kegiatan yang telah dilakukan dapat bermanfaat dan dapat memupuk jiwa solidaritas dan sportivitas. Sampai bertemu di Equilibrium Sport League tahun 2020!

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *